Hampir semua orang di dunia minum kopi dan masih ramai masih tidak tahu manfaat kopi bagi kesehatan. Meminum kopi dalam satu hari cukup 1-2 cangkir kita sudah mendapatkan manfaatnya.
Kandungan yang terdapat dalam kopi juga dapat menghindarkan diri kita dari penyakit serangan jantung bahkan hingga stroke. Hal tersebut diperkuat dengan adanya penelitian dari sejumlah 83000 wanita dalam usia 24 tahun memiliki resiko 18% lebih rendah jika dibandingkan dengan yang tidak mengkosumi kopi. Penelitian tersebut memperlihat mereka meminum kopi 2-3 cangkir kopi dalam satu hari.
Apapun, studi dari Korea menemukan efek menyenangkan dari minum kopi. Minum beberapa cangkir kopi sehari membantu pembuluh arteri meghindari penyumbatan penyebab penyakit jantung.
Penelitian dari Korea itu melibatkan 25 ribu karyawan pria dan wanita yang rutin menjalani pemeriksaan kesehatan di tempat kerja. Karyawan yang minum tiga sampai lima cangkir sehari ditemukan lebih sedikit memiliki tana-tanda awal penyakit jantung dalam pemeriksaan kesehatan mereka.
Beberapa studi sebelumnya membuktikan dampak konsumsi kopi terhadap faktor risiko penyakit jantung seperti meningkatnya kolesterol dan tekanan darah. Sementara penelitian lain menemukan kopi mungkin memberi perlindungan untuk kesehatan jantung.
Hingga saat ini belum ada bukti penelitian yang konklusif. Penemuan terakhir dari Korea Selatan yang diterbitkan di jurnal Heart menambah panas diskusi soal kopi dan jantung.
Dalam studi tersebut peneliti menggunakan pemindai medis untuk memeriksa kesehatan jantung. Secara khusus mereka melihat segala penyakit di pembuluh arteri jantung, pembuluh koroner. Dalam kasus penyakit jantung koroner, pembuluh koroner tersumbat oleh penumpukan lemak di dindingnya.
Pemindai yang digunakan peneliti mencari timbunan kecil kalsium di dinding pembuluh koroner untuk mencari tanda awal proses terjadinya penyakit jantung. Tak satu pun dari karyawan obyek penelitian yang memiliki gejala-gejala penyakit jantung. Tetapi satu dari sepuluh terlihat memiliki timbunan kalsium dalam pemeriksaan.
Para peneliti membandingkan hasil pemindaian dengan konsumsi kopi harian yang dilaporkan sendiri oleh karyawan. Sementara itu juga diperhitungkan faktor risiko potensial lainnya untuk penyakit jantung seperti merokok, olahraga, dan riwayat penyakit jantung dalam keluarga.
Mereka yang minum beberapa cangkir sehari ditemukan lebih sedikit memiliki timbunan kalsium dalam pembuluh arteri jantung dibandingkan mereka yang minum lebih banyak atau tidak minum kopi sama sekali.
Kendati demikian, penelitian mengatakan dibutuhkan lebih banyak studi untuk mengonfirmasi dan menjelaskan kaitan antara kopi dan penyakit jantung. Kopi mengandung stimulan bernama kafein dan sejumlah senyawa lain. Masih belum jelas apakah kafein dan senyawa-senyawa itu bermanfaat atau berbahaya untuk tubuh.
Sumber artikel:
Sumber foto:
No comments:
Post a Comment