4 Cara Alami Menurunkan Kolestrol

26 Sept 2016

Sebenarnya, kolesterol sendiri diperlukan oleh tubuh untuk membangun dinding sel, dan juga berperan dalam pembuatan hormon. Akan tetapi, kalau kadar kolesterol yang melebihi batas normal dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit kronis dan menyebabkan pembuluh darah tersumbat. Jadi untuk menjaga hidup yang lebih sihat, kolestrol bisa dikontrol dengan mengkonsumsi beberapa makanan yang mampu menurunkan kolestrol.

Alpukat

Mengonsumsi alpukat justru akan membantu menurunkan kolestrol jahat (LDL) yang sangat buruk bagi kesehatan. Kandungan dalam alpukat tersebut bisa menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh. Alpukat juga merupakan sumber potasium yang baik, vitamin K, vitamin C, serat makanan, vitamin B6 dan folat. Penyajiannya bisa dengan cara membuat jus atau yang lain sesuai dengan selera Anda.

Delima

Hasil penelitian yang dilakukan oleh National Academy of Sciences (AS) membuktikan bahawa jus delima boleh meningkatkan produksi oksida nitrat dengan mengurangi timbunan plak pada arteri.

Tomat

Tomat yang sudah dimasak adalah sumber terbaik berbanding tomat yang masih mentah. Kualitas likopen pada tomat yang sudah dimasak mampu menurunkan penumpukan kolestrol jahat yang ada di dalam darah. Tubuh dapat menyerap lebih banyak likopen dari tomat masak daripada tomat yang belum di masak.

Minyak Zaitun

Minyak zaitun dapat membantu menurunkan kadar kolesterol karena nutrisi yang kaya lemak tak jenuh dan antioksidan yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL). Selain itu, kandungan lain seperti squalene yang sangat bermanfaat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sumber Foto:



No comments:

Post a Comment